10 Jenis Burung Kenari di Indonesia
Burung kenari yang berasal dari Pulau Canary, Kepulauan Canary merupakan hasil kawin silang oleh para peternak kenari.
Burung ini sudah memiliki banyak peminat di Indonesia. Para pecinta burung terutama yang suka mengikuti perlombaan pasti akan mencari burung ini.
Nah, burung ini sendiri memiliki banyak jenisnya. Untuk kalian yang penasaran, yuk simak di bawah ini.
10 Jenis Burung Kenari
Banyaknya burung kenari merupakan hasil perkawinan silang, jadi sekaeanf di Indonesia sidah tersebar luas semua jenis burung kenari.
1.Kenari Lizard
Burung ini merupakan burung kenari tertua. Pasalnya, burung jenis ini sudah dikembangkan sejak tahun 1700-an.
Asalnya sendiri awalnya dari negara Perancis. Namanya didapat dari corak warna bulunya yang mirip dengan warna sisik pada kadal.
Warna kuning cerah ditambah coklat gelap pada sayap dan kepala berwarna kuning namun dibalut warna hitam pada matanya membuat burung ini tampak menarik.
2.Kenari Lancashire
Burung ini memiliki bulu yang sangat cantik. Ia berwarna kuning dengan tambahan warna putih sehinga membuatnya tidak hanya terlihat cantik namun juga mewah.
Burung ini termasuk gagah karena postur tubuhnya yang seperti selalu tegap. Panjang dari burung ini adalah 20 cm jadi cukup besar dan burung ini berasal dari Inggris.
3.Kenari Crasted
Si kecil crasted ini mempunyai keunikkan pada jambulnya yang tumbuh di atas kepala. Jambulnya terlihat seperti mahkota sehingga menambah kecantikan burung ini.
Warna kuning yang menyelimuti tubuhnya dengan sedikit dibalut warna puith dan tumbuhnya bulu-bulu diatas keala membuatnya memiliki daya Tarik tersendiri. Burung ini dikenal merupakan burung dari kebangsaan scotlandia.
4.Kenari Frill
Burung yang berasal dari negara kincir angina, Belanda ini memiliki keunikkan yang cukup menarik. Keadaan bulunya membuat keunikkan tersendiri.
Bulu yang tidak beraturan membuatnya berbeda dengan kenari lainnya. Selain itu, ukuran tubuhnya juga cukup besar, lebih besar dari kenari lainnya, yaitu 21 cm dan lebar29 cm.
Warnanya kuning dengan campuran warna putih serta memiliki kepala yang berwarna sedikit hitam.
5.Kenari Scotch Fancy
Burung yang berasal dari scotlandia ini memiliki ciri khas badan yang membungkuk dan bisa tumbuh sampai sekitar 18 cm.
Warnanya kuning gelap dan hitam hampir sama rata. Namun, kenari ini tetap terlihat unik dan menarik bagi para pecinta burung.
6.Kenari Melayu atau Kenari Gunung
Jenis ini memiliki perkembangan yang sangat banyak di pegunungan serta di pulau Jawa. Hidupnya lebih suka sendiri dibanding kenari lain yang dikenal lebih suka berkelompok.
Warna bulunya sendiri dominan hitam keabu-abuan serta memiliki sedikit sentuhan warna kuning.
7.Kenari Yorkshire
Kenari ini memiliki bulu dengan dominan warna kuning dan sedikit warna putih. Burung ini berasa dari negeri Amerika.
Postur tubuhnya yang besar membuat jenis burung kenari ini terlihat gagah dan digemari di Indonesia.
8.Kenari Waterslager
Waterslager merupakan kenari yang berasal dari negara Belgia. Suara kicauan kenari ini terdengar bagus karena suaranya mirip dengan gemercik air.
Panjangnya sekitar 16,5 cm dengan warna bulu yang indah, yaitu kuning dan warna sedikit warna putih sehingga lebih menarik dilihat.
9.Kenari Spanish Timbrado
Kenari ini berasal dari Spanyol dan dikenal dengan keunikkan suaranya yang nyaring dan jernih. Keindahannya juga bisa dilihat dari warna bulunya yang dominan putih dan sedikit coklat.
10.Kenari Norwich
Kenari ini berasal dari negara Inggris. Keunikkannya berada pada warna bulunya yang bercampur-campur dari putih hingga cinnamon. Ukuran tubuhnya bisa dibilang cukup besar bisa sampai 16 cm.
Itulah 10 jenis kenari yang ada di Indonesia. Gimana, lucu-lucu kan?